EXPOSTASE: Kadis Pertamanan DKI Ajak Kubu Prabowo Perbaiki Taman yang Rusak Kadis Pertamanan DKI Ajak Kubu Prabowo Perbaiki Taman yang Rusak | EXPOSTASE

Kadis Pertamanan DKI Ajak Kubu Prabowo Perbaiki Taman yang Rusak

Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta Nandar Sunandar mengajak perbaikan bersama kepada pihak yang bertanggung jawab dari kubu Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Hal ini terkait rusaknya sejumlah titik ruang hijau terbuka akibat diinjak-injak saat massa melakukan aksi pada Rabu (6/8/2014) dan Kamis (21/8/2014).

warga menteng membersihkan taman yg terinjak kubu prabowo saat demo di MK |  detiknews
"Harusnya ada kesadaran bersama dalam memperbaiki taman yang rusak. Kami bukannya menuntut untuk ganti rugi. Namun, apa salahnya kita bersama-sama, yuk, perbaiki taman kita," kata Nandar saat dihubungi wartawan, Jumat (22/8/2014). 

Menurut Nandar, instansinya mencoba berkomunikasi secara baik-baik dengan pihak yang merusak taman untuk bertanggung jawab bersama. Beberapa taman yang rusak, ungkap Nandar, ada di taman bundaran Bank Indonesia, median Jalan Merdeka Selatan, median Jalan Medan Merdeka Barat, hingga menuju Istana Merdeka.

"Kita berupaya untuk berkomunikasi dengan baik kepada yang bertanggung jawab terhadap kegiatan (aksi demo) itu," ucap Nandar.

Nandar pun berharap hal itu dapat dibicarakan dengan baik bersama pihak Prabowo-Hatta sehingga apa yang diinginkan tercapai, yaitu taman kota kembali lagi seperti semula. Ia pun sempat melontarkan, "Karena anak saya main ke rumahmu, rumahmu jadi kotor, jadi saya bersihin ya."

taman terinjak oleh pendemo | beritaempat
Menurut Nandar, apabila yang merusak taman turut membantu mengupayakan perbaikannya, tentu taman kota akan tertata lebih lebih cepat dan lebih baik. Situasi tersebut juga menunjukkan kepada masyarakat bagaimana pentingnya menjaga kelestarian taman. Jadi, kata Nandar, manfaat menjaga taman bersama-sama akan tumbuh dengan sendirinya.

Beberapa taman median Jalan Medan Merdeka Barat dan Jalan Medan Merdeka Selatan rusak karena disinggahi massa pendukung Prabowo untuk berteduh dan beristirahat. Sama halnya dengan taman di Bundaran Bank Indonesia atau yang disebut air mancur Patung Kuda Arjuna Wiwaha hancur lebur akibat padatnya massa pada Kamis (21/8/2014).

source : kompas
edit : iyuza
YUSUF

Hai, saya adalah seorang Digital Marketing dan Content Writer dan sangat menyukai dunia otomotif dan travel. Salam kenal :)

Posting Komentar

Please Select Embedded Mode To Show The Comment System.*

Lebih baru Lebih lama